Sabtu, 19 Januari 2008

my god

‘MY GOD”

Kadang aku bingung dengan sikapku…

Kadang aku ngerasa sendiri…

Kadang aku merasa ditinggalkan…

Kadang aku ingin teriak…

Kadang aku ingin berbagi…

Kadang airmata tak mampu membendung rasaku…

Kadang aku tertawa bahagia…

Kadang aku ingin lari dari kenyataan…

Kadang aku ingin lari dari masalahku…

Kadang aku tidak ingin beranjak dari hayalanku…

Kadang aku takut kalo itu jauh dari mimpiku…

Kadang aku ingin memendam semua ini…

Semuanya hanya kadang dan kadang….

Aku bersyukur karena Tuhan masih menganugerahiku begitu banyak pengalaman sehingga aku tidak perlu terlalu merasa harus mendalami semua perasaan dan rasa ini lebih dalam…

Karena aku yakin bahwa semuanya sudah diatur sama yang DIATAS…

Yang mampu memberikan banyak pengalaman buatku…

Sehingga aku tidak perlu menyesali hidupku…

But orang-orang ga pernah sadar bahwa pusaran kehidupannya berada pada LIFE, LOVE AND LONELY…

LIFEJ kita hidup karena cinta…

LOVEJ membuat kita hidup…

Karena kita punya orang sekitar yang begitu sayang n mencintai kita…

Menerima kelebihan kita…

Bahkan menjadikan kekurangan kita sebagai ejekan…

But, bukan berarti dia membenci kita…

Mereka Cuma ingin kita mampu menerima segala kekurangan kita n jadiin itu sebagai suatu kelebihan…

LONELYJ sepi, identik dengan sendiri n kesendirian…

Disinilah kita dituntut untuk tidak menjadikan sepi n kesendirian sebagai dalih bahwa sudah tidak ada lagi orang yang menyayangi kita…

Kita Cuma diberi kesempatan untuk membenahi diri kita…

Memikirkan dan merencanakan apa yang telah, sedang dan akan terjadi…

Menjadikan semua hal-hal “kadang” sebagai acuan…

Bahwa tidak ada hal yang lebih abadi di dunia ini…

Semua pengalamaan punya porsi abadinya sendiri-sendiri…

Tidak ada yang lebih, pada dasarnya sama…

Hanya proses mendapatkan semua itulah yang buat kita menganggap suatu pengalaman lebih dari pengalaman yang lain…

Tapi yakinkanlah dalam dirimu bahwa ada hal yang paling abadi di dunia melebihi pengalaman dengan proses terberat…

Cinta dan kasih sayang Tuhanmu dan ur family…

Melebihi apapun di dunia ini…

Sebesar apapun kebencianmu dan kesalahan mereka…

Namun jauh di lubuk hatimu mereka punya tempat istimewa…

Sebab cinta dan kasih sayang itu udah ada sejak kamu belum ada…

Kamu selalu tahu kamu harus kemana..

Ketika berbagai masalah…

Berbagai kegelisahan…

Berbagai ketakutan…

Dan kejamnya gejolak hidupmu…

Serta derasnya airmata…

Ingatlah hanya Tuhan dan keluargamu yang ada untukmu…

Tuhan yang dengan segala kemahabesaranNya…

Membuatmu menjadi lebih baik dengan setiap masalah yang ada…

Menyadarkanmu akan banyak hal…

Semua proses yang dijalani punya nilai yang sangat berarti dalam hidupmu…

Dan keluargamu yang akan selalu mencintaimu…

Menyayangimu…

Memanjamu…

Dan menggantikan airmatamu dengan tawa…

Menggantikan ketakutan dengan kedamaian…

Menggantikan kebencian dengan kasih sayang…

Thanx be to GOD…

U give me d many things…

Like family…

Dey can make me feel better…

Everytime…

Everyminute…

Everyday…

…jrink…

“BaNyAK cInTa dI dUnIa Ini.. tapi HanYa cInTa TuHan yang SeLalU tUlUs UNtUkmu…kAReNA Ia SeLalu mengiRiNgI hIdUpMu,,kemAnapun dan dalam SiTuasi apapun..saat Kamu PERTAMA Kali menghembuskan Napas dan sAat NafasMu TERHENTI…I a Ada UnTuK mEnJADi sayapMu YANG MELINDUNgimU DENGAN pEnUh CINTA…”

mengagumi tanpa dicintai

Menggagumi tanpa cintai

Pernah ngerasa suka sama seseorang…

Saat inilah yang kualami…

Menggagumi tanpa cintai…

Merindu tapi hanya mampu menahan n berusaha tuk mengendalikan…

Inilah hal yang paling ingin kuhindari dari setiap perasaanku…

Aku tidak ingin menyukai hingga melampaui batas keenggananku…

Menggagumi hingga aku sendiri pun merasa bersalah…

Menggagumi hingga harus ada penyesalan setelahnya…

Aku benci pada diriku sendiri karena aku bahkan tak bisa menympan perasaanku sendiri…

Aku selalu ingin dia tahu…

Aku selalu ingin nunjukin, wat I feel…

Tapi jujur aku selalu tidak ingin memilikimu...

Boong memang kalo orang2 bilang,aku suka ma dia..

N ga mo dia jadi pacarku…

Itu hanya merupakan penyangkalan terhadap hati kecilnya…

Ketakutan karena tidak dapat memiliki…

Aku mungkin ada dalam kriteria orang2 tersebut…

Tapi aku bukan tipe orang yang selalu ingin berharap banyak dari semua perasaan ini…

Ketika aku bisa dekat n dah bisa ungkapin semua perasaanku…

Semuanya bisa berubah…

Apalagi ketika kamu membantunya mendapatkan apa yang dinginkannya…

Wuih itu adalah kebahagian terbesarmu…

Yang aku tahu saat ini aku mengalami perasaan menggagumi tanpa dicintai…

Aku bahkan dah mulai merindukannya…

Tapi gengsi dan ego menguasaiku…

Aku ingin sekali memulainya, tapi egoku terlanjur terluka…

Karena setiap saat aku yang memulai…

Emang ga salah dengan semua ini…

Aku yang memulai perasaan ini…

Tapi ga salah dung kalo aku ingin sedikit egois…

Aku ingin dia sekali2 memulainya…

Sebagai pembuktian buat diriku sendiri…

Sebagai jawaban dari setiap raguku…

Bahwa mungkin dia merasakan apa ynag sedang kurasakan…

Aku ingin tahu semua itu…

Aku yakin dia sedang menyiksaku dengan perasaanku…

Pernah kukatakan apa yang kurasakan padanya…

Memang ga terang2an tapi secara gamblang…

Dan dia mengerti itu…

Sebenarnya butuh kekuatan buatku untuk melakukan hal kaya gini…

Yang kata orang hanya cow yang boleh memulai…

tapi saat ini, aku sedang tidak ingin mengikuti dalam rombongan orang banyak…

aku sedang berusaha menjadi diri sendiri…

sedang ingin membuat hatiku bahagia…

sedang tidak ingin membuat perasaan tersiksa yang mendalam, yang bahkan mampu membuatku melanggar akal sehatku sendiri…

ketika aku tidak mengikuti kata hatiku…

ketika kamu menyukai seseorang…

dekati dia n katakan apa yang kamu rasakan…

jangan takut n jangan ragu buat ngelakuin apa yang mampu membuatmu bahagia…

sebab hanya dirimulah yang paling tahu apa yang terbaik buat dirimu sendiri…

ini bukan hal yang memalukan n tabu buat kaum hawa…

kita Cuma sedang menjalani realita yang sebenarnya…

mengenai perasaan, kita sama di mata Tuhan…

ini bukan dosa…

kenapa wanita2 minang punya hak buat melamar kaum pria…

so,kita ga salah Cuma buat nyatain perasaan…

cobalah daripada ga sama sekali…

setelah kamu melakukan itu, rasakan apa yang terjadi…

kelegaan dan kebahagian…

kalo kamu ga pernah ngelakuin ini, kamu ga akan pernah tahu perasaannya padamu…

“Ungkapkan dan Tinggalkan” kalo kamu merasa malu sama dirimu setelah ini…

Ungkapkan apa yang kamu rasain…

Tinggalkan dia…

Kalo dia merasakan hal yang sama, dia akan mencarimu…

Tapi bila dia tidak mencarimu kembali, mungkin dia bukan yang terbaik bagimu…

Ga harus ada penyesalan…

Karena kamu sedang melakukan hal yang paling benar buat dirimu…

So, buat kaumku yang sedang mencintai…

Apabila kamu benar – benar mencintai seseorang! Jangan lepaskan dia...jangan percaya bahwa melepaskan SELALU berarti kamu benar2 mencintai MELAINKAN...BERJUANGLAH demi cintamu. Itulah CinTA SEJATI.

Lebih baik menunggu orang yang kamu inginkan DARIPADA berjalan bersama ’ orang yang tersedia ’

H M S

H M S

( Hubungan Multi Status)

kenapa yach harus ada “cinta”, harus ada pria.cow. kadang ingin menyesali kehadiran mereka. Sejauh jadi teman, mereka asyik, menyenangkan. Tapi lebih dari teman, mereka nyebelin. Egois n mo menang sendiri. Ga selalu bisa ngerti perasaan cw. Padahal nuntutnya macam-macam n suka ga bisa diterima akal sehat.

Huuh…kaumku sampe bingung, harus senang, tertawa ato sedih bahkan menangis, karena perasaan ‘berlebihan’ yang menggukung jiwanya. Dan semua perasaan itu datangnya bersamaan. Senang mendapat tanggapan dari perasaannya ato sedih karena tak berbalas, bertepuk sebelah tangan. Kadang ingin enjoy dengan semua hubungan tanpa status, KTM( kakak tapi mesra), STM( saudara tapi mesra), TTM( teman tapi mesra) ato TTN( teman tapi ngarep). Lawan jenisku, tau akibat hubungan tanpa status ini akan merugikan kedua belah pihak.Bukan..bukan..bukan,,kedua belah pihak, tapi kaumku. Kaumku orang yang paling tersakiti akan setiap peristiwa n akan ada banyak perasaan yang hancur.

Banyak orang yang berpikir, kalo hubungan dengan status tak jelas ini, malah tidak membawa dampak apa-apa. Tho nanti salah satu harus berpaling, ga ada yang harus dikorbankan. Hanya orang-orang bodoh n takut nerima kenyataanlah yang akan menjalani hubungan dengan multistatus kaya gini. Kenyataan bahwa ketika mereka harus berpisah, ketika perasaan mendalam yang sulit disingkirkan. Ato orang-orang dalam hubungan ini masuk kategori orang yang takut berkomitmen, yang menganggap komitmen hanya akan membebaninya. Orang jenis ini, orang yang kebanyakan melakukan hubungan ini karena ‘napsu’ semata. Dia akan mencari some1 else, ketika dia bosan dengan ciumanmu ato jijik dengan servismu.

Kaumku tidakkah kalian berpikir apa perasaan kalian melakukan ciuman ilegal dengan orang yang bahkan belum tau kemana arah hubungan kalian.

Yakinlah lawan jenisku, bahwa kaumku adalah orang yang paling menentang hubungan multiststus ini. Hanya saja mereka sedang berperang melawan kata hatinya, meminta kejelasan hubungan ini ato kamu akan ditinggalkan. Kaumku memilih untuk tetap dalam hubungan ini n berusaha mengikuti aliran air yang tidak tahu dimana akan bermuara. Mungkin dengan dengan menjalani dan menyakini bahwa setiap orang akan memiliki titik kebosanannya, yang pada akhir masa itu satu sama lainnya bosan dan akan pergi begitu saja. Mengawali hubungnya dengan multistatus dan mengakhirinya sebagai “LOSER”.

Senin SOLO,24 sept ‘07

20:10WIB